Kitchen - Traveling - Education


All contents are COPYRIGHT of Ike Hermawan - http://www.pawonike.blogspot.com - DO NOT COPY UNLESS YOU ASK FIRST

Wednesday, January 11, 2012

PAVLOVA


Ini adalah persembahan special saya untuk ulang tahun grup baking LBT (Lets get Baking Together) yang bermarkas di page Facebook, yang dipelopori oleh Ricke, Diah, Dida, dan Vivi Nowotny. Grup ini termasuk grup yang paling muda berdiri dari grup baking yang saya ikuti. Manfaatnya jelas sangat terasa, banyak teman dan silaturahim antar dunia maya.

Untuk event special ini, saya ingin membuat Pavlova, cake yang berasal dari Rusia, yang sangat populer di Australia ini, bahkan kerap jadi icon nya cake Australia. Cake ini hanya terbuat dari putih telur, gula, dan maizena, sedikit cuka dan garam.

Untuk kali ini saya mengacu pada resep masterchef Australia .

PAVLOVA with Blackberry & Strawberry

Ingredients

150ml egg white (approximately 4 eggs)
1 cup (220g) caster (superfine) sugar
2 tablespoons corn flour (corn starch), sifted
2 teaspoons white vinegar (1tsp...Ike)

Method :

1. Preheat oven to 150°C (300°F).

2. Place the eggwhite in the bowl of an electric mixer and whisk until stiff peaks form. Gradually add the sugar, whisking well, until the mixture is stiff and glossy. Add the cornflour and vinegar and whisk until just combined. Shape the mixture into an 18cm round on a baking tray lined with non-stick baking paper.

3. Reduce oven to 120°C (250°F) and bake for 1 hour 20 minutes. Turn the oven off and allow the pavlova to cool completely in the oven.

4. Decorate with your desired toppings.


Jadi pengocokan putih telur, hampir sama dengan pembuatan Chiffon Cake, kocok putih telur dulu, setelah soft baru gula dan garam, kocok sampai hard peak, baru kemudian maizenna, kocok lagi, sampai kaku dan terlihat shinny. Kemudian donan putih telur tadi dibentuk di loyang yg sudah dialasi baking paper, bentuk bulat saja, dengan bantuan spatula, jangan terlalu tipis, karena adonan akan melebar tapi tidak terlalu mekar juga, cuma sedikit membesar saja. Panggang sampai keliatan set dan kekuning-kuningan. Dinginkan, dan siap dihias.

Untuk Toping, cream nya bisa pake whipped cream, atau cream cheese yang dikocok denga sedikit icing sugar, untuk kali ini saya pakai topping cream cheese, baru kemudian bias dihiias dengan buah-buahan, sesuka hati. Enjoyyyyy! :)


Testimoni, rasanya lembut untuk resep ini, anak sy suka sekali. Tapi saya heran ko buatan toko cenderung agak keras ya meringue nya, ga tau juga, ini yang salah atau toko pake pengawet, hihihi.... Selamat mencoba yaaa.... dan selamat Ultah LBT!

1 comment:

Milanda Anggun Fivangga said...

sharing saja :)
kalau menginginkan tekstur pavlova yg lebih keras, setelah oven mati, jangan langsung keluarkan pavlova dari dalam oven... tunggu hingga pavlova dalam suhu ruangan di dalam oven, baru keluarkan pavlova... pasti hasilnya lebih keras dibandingkan dengan pavlova yg langsung dikeluarkan saat panas... cmiiw :)