Sayuran hijau yang bernama Brussels Sprouts ini, tentu terdengar asing di tanah air. Saya juga tahunya di sini. Mirip kol kecil-kecil, rasanya ya kayak kol, enak buat di cocol sambel terasi, he he he....ga jauh-jauh dari sepera Indonesia.... Kalau orang sini, seringnya di buat salad-salad-an gitu deh. Seperti ini...enak buat camilan, lupakan camilan coklat, coba camilan sehat ini...:)
Bahan :
250 gr baby brussels sprouts, belah dua, kukus atau rebus sebentar saja 10 menitan, tiriskan.
Udang kupas secukupnya, rendam air panas sampai lunak, sisihkan.
50 gr shredded coconut (kelapa kering)
1 sdt garlic powder
gula- garam secukupnya
Cara membuat :
Sangrai kelapa kering sampai agak kecoklatan, beri garlic powder, gula garam, cicipi sesuai selera, matikan, aduk rata, taburkan di atas brussels sprouts, aduk sampai tercampur, baru taburkan udang, siap di santap....:)
Source : Fresh WoolWorths
No comments:
Post a Comment